Globaltronic Show 2008, Suntec City Singapore
Oleh : Wahyudi
Globaltronic adalah pameran industri teknologi elektronika yang diselenggarakan di Singapura setiap dua tahun sekali. Globaltronic tahun ini seperti halnya tahun-tahun sebelumnya diselenggarakan di Suntec City. Untuk tahun ini Pada ajang ini pabrikan-pabrikan terutama yang berhubungan dengan industri elektronika unjuk diri untuk memamerkan teknologi-teknologi terkini dari masing-masing perusahaan di seluruh dunia. Globaltronic tahun ini memang tidak semarak seperti dua tahun lalu, hal ini mungkin dipicu oleh perekonomian Amerika Serikat yang sedang mengalami krisis keuangan yang mengakibatkan perlambatan ekonomi diseluruh dunia termasuk industri elektronika.
Saya dengan rombongan dari kantor berjumlah 4 orang, saya sendiri dari Process Engineering, Pak Doddie QA Department, Pak Basar IQC dan Pak Yulharman Test Engineering. Kami bertolak dari Terminal Ferry Batam Center pukul 08.40. Cuaca cerah. Matahari bersinar dengan benderang. Lautan beriak tenang.
Sampai di World Trade Center, Harbour Front Singapore jam 8.50 Singapore time. Antrian orang yang mau masuk Singapura dari Batam cukup banyak. Ini terlihat dari antrian yang cukup panjang di imigrasi. Setelah mengantri sekitar 15 menit akhirnya saya bisa melewati pemeriksaan dengan mulus. Di pintu keluar kedatangan terlihat antrian yang akan menjemput koleganya dengan mengacung-acungkan kertas bertuliskan nama seseorang yang ditunggunya. Tak ketinggalan dari EO Globaltronic yang akan menjemput pengunjung pameran dari Batam, yang kemudian mendata calon pengunjung, ternyata pengunjung Globaltronic dari Batam cukup banyak.
Melihat cara kerja dari penyelenggara Globaltronic ini sangat profesional. Dimulai dari promosi yang sangat efektif dengan melalui internet, dengan menjaring pasar dari industri elektronika yang ada didunia. Pengunjung bisa langsung melakukan registrasi di website mereka. Selain itu mereka juga mengirimkan email dan surat secara langsung ke perusahaan-perusahaan yang berhubungan dengan industri elektronika. Setelah calon pengunjung melakukan registrasi, pihak penyelenggara akan menguhubungi perusahaan dan memastikan jumlah orang yang akan datang ke pameran dari setiap perusahaan. Kemudian pihak penyelenggar akan memberikan tiket gratis menuju Singapura, sebagai contoh dari perusahaan saya mengirim 12 orang, kesemuanya di berikan tiket gratis PP plus tax & Surcharge fuel. Dan kami masih dijemput dari WTC ke Suntec city tempat pameran dan pulangnya pun diantar kembali dengan shuttle bus yang cukup mewah. Penyelenggaraan pameran yang efektif dan tepat sasaran, karena yang disasar adalah perusahaan yang secara langsung berhubungan dengan teknologi elektronika dan untuk memikat peserta datang mereka menyediakan tiket gratis dan tranportasi sampai ke tempat pameran semuanya free alias gratis.
Sesampainya di arena pameran yang berada di gedung convention center Suntec City, kami harus melakukan registrasi dulu sebelum masuk ke arena pameran dengan dibuatkan ID Card dengan sistem barcode scanning yang didalamnya berisi data kita dan perusahaan tempat kerja. Dengan barcode ID Card inilah nantinya para tenant yang mengikuti pameran akan menscan ID kita dan menyimpan data pengunjung dalam data base mereka yang nantinya akan mereka folow up untuk menawarkan produk-produknya. Sekai lagi sebuah sistem yang sangat efektif dalam menjaring calon customer.
Dari produk-produk yang dipamerkan ini banyak berhubungan dengan teknologi soldering dan component mounting dalam industri PCBA. Seperti Mesin-mesin SMT, Reflow Oven, Solder paste printing, soldering iron, wave soldering, Test equpiment, Visual inspection equipment termasuk juga teknologi pendukung dalam soldering. Semuanya menawarkan teknologi terkini dengan berbagai kelebihannya. Meski mengalami penurunan dibanding 2 tahun lalu tetapi tidak menghalangi teknologi untuk terus berkembang.
Sampai jumpa di Globaltronic show tahun 2010, dua tahun yang akan datang.
Oleh : Wahyudi
Globaltronic adalah pameran industri teknologi elektronika yang diselenggarakan di Singapura setiap dua tahun sekali. Globaltronic tahun ini seperti halnya tahun-tahun sebelumnya diselenggarakan di Suntec City. Untuk tahun ini Pada ajang ini pabrikan-pabrikan terutama yang berhubungan dengan industri elektronika unjuk diri untuk memamerkan teknologi-teknologi terkini dari masing-masing perusahaan di seluruh dunia. Globaltronic tahun ini memang tidak semarak seperti dua tahun lalu, hal ini mungkin dipicu oleh perekonomian Amerika Serikat yang sedang mengalami krisis keuangan yang mengakibatkan perlambatan ekonomi diseluruh dunia termasuk industri elektronika.
Saya dengan rombongan dari kantor berjumlah 4 orang, saya sendiri dari Process Engineering, Pak Doddie QA Department, Pak Basar IQC dan Pak Yulharman Test Engineering. Kami bertolak dari Terminal Ferry Batam Center pukul 08.40. Cuaca cerah. Matahari bersinar dengan benderang. Lautan beriak tenang.
Sampai di World Trade Center, Harbour Front Singapore jam 8.50 Singapore time. Antrian orang yang mau masuk Singapura dari Batam cukup banyak. Ini terlihat dari antrian yang cukup panjang di imigrasi. Setelah mengantri sekitar 15 menit akhirnya saya bisa melewati pemeriksaan dengan mulus. Di pintu keluar kedatangan terlihat antrian yang akan menjemput koleganya dengan mengacung-acungkan kertas bertuliskan nama seseorang yang ditunggunya. Tak ketinggalan dari EO Globaltronic yang akan menjemput pengunjung pameran dari Batam, yang kemudian mendata calon pengunjung, ternyata pengunjung Globaltronic dari Batam cukup banyak.
Melihat cara kerja dari penyelenggara Globaltronic ini sangat profesional. Dimulai dari promosi yang sangat efektif dengan melalui internet, dengan menjaring pasar dari industri elektronika yang ada didunia. Pengunjung bisa langsung melakukan registrasi di website mereka. Selain itu mereka juga mengirimkan email dan surat secara langsung ke perusahaan-perusahaan yang berhubungan dengan industri elektronika. Setelah calon pengunjung melakukan registrasi, pihak penyelenggara akan menguhubungi perusahaan dan memastikan jumlah orang yang akan datang ke pameran dari setiap perusahaan. Kemudian pihak penyelenggar akan memberikan tiket gratis menuju Singapura, sebagai contoh dari perusahaan saya mengirim 12 orang, kesemuanya di berikan tiket gratis PP plus tax & Surcharge fuel. Dan kami masih dijemput dari WTC ke Suntec city tempat pameran dan pulangnya pun diantar kembali dengan shuttle bus yang cukup mewah. Penyelenggaraan pameran yang efektif dan tepat sasaran, karena yang disasar adalah perusahaan yang secara langsung berhubungan dengan teknologi elektronika dan untuk memikat peserta datang mereka menyediakan tiket gratis dan tranportasi sampai ke tempat pameran semuanya free alias gratis.
Sesampainya di arena pameran yang berada di gedung convention center Suntec City, kami harus melakukan registrasi dulu sebelum masuk ke arena pameran dengan dibuatkan ID Card dengan sistem barcode scanning yang didalamnya berisi data kita dan perusahaan tempat kerja. Dengan barcode ID Card inilah nantinya para tenant yang mengikuti pameran akan menscan ID kita dan menyimpan data pengunjung dalam data base mereka yang nantinya akan mereka folow up untuk menawarkan produk-produknya. Sekai lagi sebuah sistem yang sangat efektif dalam menjaring calon customer.
Dari produk-produk yang dipamerkan ini banyak berhubungan dengan teknologi soldering dan component mounting dalam industri PCBA. Seperti Mesin-mesin SMT, Reflow Oven, Solder paste printing, soldering iron, wave soldering, Test equpiment, Visual inspection equipment termasuk juga teknologi pendukung dalam soldering. Semuanya menawarkan teknologi terkini dengan berbagai kelebihannya. Meski mengalami penurunan dibanding 2 tahun lalu tetapi tidak menghalangi teknologi untuk terus berkembang.
Sampai jumpa di Globaltronic show tahun 2010, dua tahun yang akan datang.
4 comments:
Wah kalu tahu gitu kemarin nitip beliin mesinnya satu kang he..he
Kalau aku dapet undangan pasti nggak bisa datang wong belum ada passport
Assalamu'alaikum Wahyudi,
Apa kabar? Aduh Viya senang sekali kamu bisa menemukan Viya. Sudah menikah? Punya anak Berapa? Wahyudi masih tetap kurus, ya, mungkin yang gendut dompetnya, ya, he he he. Viya tambah gendut lho, anak Viya ada dua cewek kembar. Prawijaya masih di JVC juga, dia juga jadi gendut sekarang. Alamat e-mail mu dong?
Assalamu'alaikum Pak Wahyudi..
Mantap ulasannya.
Nice post, I really like the way you share the information about Solder paste and clean room product services in Singapore. Thanks
Clean Roll Stencil Wipe | Polyimide Tape Suppliers
Post a Comment