Perjalanan Tour de Mall kali ini kita lanjutkan kembali untuk menyusuri mall-mall yang berada di daerah Batu Aji.
SP Plaza
SP Plaza terletak di pinggir jalan utama yang menghubungkan antara Batu Aji dan Mukakuning. Mall ini berlokasi di Kawasan Industri dan Niaga Sentosa Perdana di depan kompleks perumahan MKGR. Mall ini sangat strategis karena lokasinya merupakan akses utama yang akan dilewati oleh masyarakat Batu Aji yang akan ke Mukakuning,
Posisi yang strategis inilah yang merupakan nilai tawar dari mall ini.Mall ini membidik pasar untuk masyarakat menengah ke bawah. Di kawasan niaga ini selain terdapat mall juga ada pasar basah dan ruko-ruko yang dipakai sebagai usaha perbengkelan, dealer motor, toko furniture, toko elektronik dan juga rumah makan.
Di dalam mall sendiri tenan utamanya adalah Super market Jodoh Central yang menguasai separuh space di lantai 2. sebagian besar pelaku usaha di SP Plaza adalah pengusaha UMKM yang berusaha di bidang fashion, mainan anak, HP dan aksesorisnya, peralatan elektronik dan jasa reparasi komputer.
Yang khas dari SP Plaza ini adalah di halaman luar dari mall ini banyak stand-stand yang menjual aneka makanan dan jajanan yang berderet di depan mall. Selain itu dihalaman mall ini juga disediakan arena bermain anak-anak seperti luccuran anak-anak, ayunan dan lain-lain. Sehingga setiap sore banyak orang tua yang mengajak anak-anaknya bermain-main di mall ini untuk sekedar jalan-jalan sambil bermain diarena mainan anak yang gratis sambil menikmati jajanan yang banyak ditawarkan di depan mall ini.
***********************
Kawasan niaga Aviari adalah kawasan perdagangan terbesar di area Batu Aji. Disini terdapat pasar basah terbesar di Batu Aji yang menyediakan semua kebutuhan masyarakat Batu Aji yang notabene adalah wilayah dengan penduduk terpadat di Batam. Selain pasar basah ada juga beberapa supermarket yang cukup besar seperti Top 100 yang cukup terkenal di Batam dan mempunyai beberapa cabang. Selain itu juga ada supermarket Sumber Harapan.
Selain supermarket ada juga toko bangunan, toko elektronik, toko emas dan tentu saja rumah makan-rumah makan
Di depan kawasan Aviari terdapat pertokoan Cipta Prima yang merupakan pusat barang-barang seken terbesar di Batam. Di pusat barang-barang seken banyak tersedia barang bekas yang didatangkan dari Singapura, terutama furniture bekas pakai hotel-hotel di Singapura yang paling banyak diminati oleh masyarakat Batam. Karena kondisinya yang masih bagus dan harganya relatih jauh lebih murah dibandingkan dengan furniture baru. Furniture yang banyak dijual di pasar seken seperti ranjang, lemari, meja kursi, sofa, dan masih banyak lagi. Selain furniture ada juga barang-barang elektronik dan pakaian serta sepatu, tak ketinggalan juga mainan anak-anak.
***********************
Mitra Mall terletak di seberan
Di Mitra Mall juga terdapat pujasera terbesar di Batu Aji yang menyediakan aneka macam makanan mulai dari sea food sampai dengan masakan padan tersedia disini. Letak pujasera ini tepat di depan Mitra Mall. Pujasera Mitra Mall ini banyak dikunjungi oleh keluarga-keluarga di Batu Aji yang ingin makan diluar bersama keluarganya maupun orang-orang yang ingin sekedar bersantai sambil melihat musik secara live.
Sedang dilantai dua dipakai untuk arena mainan anak-anak dan gerai-gerai makanan. Sedang sebagian ruangan lantai dua masih kosong belum banyak terisi oleh tenant. Jadi masih banyak peluang untuk membuka usaha di lantai dua Mitra Mall.
***********************
Sagulung Mall terletak di kawasan Sagulung, ditengah kawasan perumahan Perumnas. Sebelum Sagulung Mall dibangun disini sudah berdiri pasar basah yang merupakan pasar basah terbesar dan tertua di Batu Aji. Setelah munculnya Kawasan Niaga Aviari, Pasar Sagulung yang tadinya merupakan pusat belanja masyarakat Batu Aji menjadi tersaingi dan pelanggannya tersedot ke kawasan Aviari. Karena selain tersedia pasar basah, di Aviari juga ada plaza dan pertokoan yang lebih lengkap dan modern.
Dengan dibangunnya Mall Sagulung ini maka kawasan perdagangan Sagulung ini menjadi lebih menarik dan modern. Tenant-tenant yang menyewa di mall yang berlantai tiga beraneka macam bisnis yang dijalankan seperti Time Zone arena bermain tingkat nasional, Takadeli, Supermarket, toko-toko Fashion, Elektronik, salon kecantikan dan yang pasti ada adalah gerai-gerai handphone dan aksesorisnya.
6 comments:
Yth Mas Wahyudi
Blognya cukup bagus dan bermanfaat
Mungkin selain mengenalkan Batam, bisa dikembangkan mengenai info lowongan kerja di Batam. Ini akan sangat berguna bagi teman-teman pencari kerja.
Ok Sukses Selalu
Salam dari Kota Apel Malang
Muhammad Zen
Terima Kasih, Pak Zen atas Kunjungannya dan sarannya, mudah-mudahan secepatnya saya tambahkan link info lowongan keja di Batam.
Salam Sukses.
Assalaamu'alaikum P Wahyudi,
Akhirnya saya ninggalin jejak juga di blog nya P Wahyudi..
Blog nya bagus bgt.. :)
iLma Erisa
Ilma, Terima kasih. Sering2 berkunjung ke blog saya ya!
Assalamu'alaikum
salam buat mas wahyudi sekeluarga
saya tertarik nih tentang perkenalan batam dari mas wahyudi.
Kalau saya mau cari data perusahaan/agen yang jual tas/dompet dari hongkong/china bisa dibantu tidak ya.
Maturnuwon
Sukses selalu Pak :)
Post a Comment