Pagi itu langit mendung, jam 07.30 karyawan PT. Surya Teknologi Batam yang tergabung dalam RISTEK (Remaja Islam Pt Surya Teknologi) yang akan mengadakan acar Wisata Dakwah ke Pondok Pesantren Muhammad Al-Fateh dan ke Pantai Wisata Nongsa Kampung, dalam rangka menyambut akan datangnya bulan Ramadhan, telah berkumpul di halaman perusahaan. Tepat jam 08.00 2 bis Pemko yang disewa bergerak menuju ke tempat tujuan.
Sekitar jam 09.00 rombongan karyawan sampai di Pondok Pesantren dengan selamat meski sempat berputar-putar sedikit karena pemandu jalan yang sudah survei ke lokasi beberapa hari sebelumnya lupa tempatnya.
Acara dimulai dengan sambutan ketua rombongan dari RISTEK, Pak Widodo, yang menyampaikan maksud kedatangannya di Pondok Pesantren ini. Acara inti disampaikan oleh pemimpin sekaligus pendiri Pondok Pesantren Muh Al-Fateh yaitu KH Muhammad Solihin.
Dalam tausiyahnya Pak Kyai menyampaikan beberapa hal diantaranya adalah :Rezeki, masalah rezeki adalah urusan Alloh. Manusia tidak perlu memikirkan yang menjadi urusan Alloh. Ketika manusia yang dipikirkan hanya masalah mencari makan, dan mengisi perut. Maka manusia itu tidak akan pernah merasa cukup. Betapapun besarnya rezeki yang telah di berikan Alloh kepadanya, dia akan terus merasa kekurangan. Tetapi ketika manusia sudah tidak memikirkan masalah makan maka nikmat Alloh akan datang hingga rezeki yang diterimanya sperti tak ada habisnya.
Jodoh, setiap manusia pasti ingin mendapatkan jodoh yang baik. Untuk mendapatkan jodoh yang baik, maka seseorang harus berperilaku dengan baik. Perilaku yang baik dari segi lahir bisa dilihat bagaimana seseorang itu menjaga auratnya. Ketika seseorang sudah tidak menjaga auratnya maka tidak ada orang baik yang mau memperistrinya. Istri yang solehah adalah dambaan setiap lelaki yang baik. Untuk menjadi istri yang solehah, seorang istri harus taat terhadap suami. Istri yang taat adalah istri yang selalu berperilaku menyenangkan bagi suami, betindak sesuai dengan perintah suami dan selalu meninggalkan apa-apa yang tidak disukai oleh suami.
Kebaikan, segala perbuatan yang ditujukan untuk kepentingan orang banyak. Untuk menjadi orang yang diakui sebagai hamba-Nya. Maka manusia harus taat kepada Alloh. Taat maksudnya adalah selalu melakukan hal-hal yang diperintahkan oleh Alloh dan menjauhi dan meninggalkan perbuatan yang dilarang oleh-Nya.
Setelah acara Tausiyah acara dilanjutkan dengan pertunjukan nasyid oleh para santri Pondok Pesantren Muh Al-Fateh. Usai pertunjukan Nasyid, kemudian ceramah oleh Dai cilik yang baru berumur 9 tahun yang telah berceramah berkeliling keseluruh negeri Malaysia. Meski masih kecil da'i cilik ini dengan rasa percaya diri membawakan ceramah dengan bersemangat.
Menjelang sholat Dhuhur acara ditutup dengan pemberian bantuan dari RISTEk kepada Pondok Pesantren dan dilanjutkan dengan do'a penutup. Seluruh anggota RISTEK menunaikan ibadah sholat dhuhur di Pondok Pesantren sebelum melanjutkan perjalanan untuk berwisata ke pantai Nongsa Kampung.
Hujan gerimis mengiringi kepergian kami meninggalkan Pondok Pesantren Muh Al-Fateh menuju pantai Nongsa Kampung. Hujan semakin deras ketika sampai di Pantai Nongsa. Bis yang kami tumpangi berputar-putar menyusuri jalanan sempit untuk mencari lokasi pantai yang ada tempat berteduh sekaligus tempat parkir. Hingga kami menemukan lokasi yang dianggap cukup memungkinkan untuk berwisata.
Perut yang sudah keroncongan karena jam menunjukkan pukul 13.00. Hujan gerimis masih membasahi bumi meskipun sudah tidak terlalu deras.sebagian besar peserta wisata dakwah makan siang di dalam bis karena masih gerimis dan sebagian lagi makan di pantai di bawah pepohonan, sambil menikmati keindahan air laut dan melihat kapal Ferry dari Singapura menuju Terminal ferry Nongsapura ataupun sebaliknya yang sesekali lewat didepan kami.
Meski hujan gerimis tidak menghalangi kami untuk bermain-main di pantai atau sekedar foto-foto. Sayang hujan semakin deras sehingga belum puas kami menikmati keindahan pantai harus pulang karena cuaca yang tidak mengijinkan.