Friday, July 18, 2008

(Yang Baru) Mall Top 100 Batu Aji

Setelah sekian banyak mall-mall tumbuh di Batam, ternyata tidak membuat para pengusaha berhenti untuk membangun mall baru. Ini terbukti akan segera dibangunnya mall baru di daerah Batu Aji tepatnya di kawasan Tembesi. Mall baru ini adalah Mall Top 100, Mall ini menyusul sekian mall yang telah berdiri di daerah Batu Aji sebelumnya, sepeti SP Plaza, Plaza Aviari, Mitra Mall dan terakhir Sagulung Mall.

Mall ini akan semakin meramaikan persaingan usaha pusat perbelanjaan didaerah Batu Aji khususnya dan Batam pada umumnya. Ini artinya juga semakin memberikan pilihan yang beragam bagi para konsumen di Batu Aji dan Batam dalam memenuhi kebutuhannya.

Mall Top 100 ini merupakan pengembangan bisnis dari TOP 100 yang sebelumnya sudah berkibar di Plaza Top 100 Jodoh, Penuin, Bengkong dan Aviari. Lokasi Mall Top 100 tepatnya berada di samping SPBU Tembesi yang saat ini sedang mengerjakan perataan lahan.

Mengenai keunggulan dari Mall Top 100 Batu Aji ini, konsepnya one stop service. Hanya dengan mengunjungi satu tempat masyarakat bisa memenuhi semua kebutuhannya, baik itu makanan, pakaian, hiburan, rekreasi hingga tempat bermain anak-anak.

Berada di areal seluas 11 hektar, mall yang berlokasi strategis di persimpangan menuju tempat wisata Jembatan Barelang itu, akan dibangun dalam dua tahap. Tahap pertama di areal 3,5 hektar akan dibangun pusat perbelanjaan, city walk, short mall, tiga buah hall, bioskop dan games center. Sedang 7,5 hekatar ke depan akan dibangun sesuai dengan kebutuhan masyarakat Batu Aji nantinya.

Kelebihan lain dari Mall Top 100 Batu Aji, terdiri dari dua lantai dengan short mall ditengah-tengah mall. Sehingga sangat berpotensi untuk membuka berbagai jenis usaha. Unit yang ditawarkan ada sekitar 109 unit, namun hingga kini sudah laku terjual. Melihat padatnya penduduk Batu aji yang kini dihuni sekitar 256 ribu jiwa, ke depan Mall Top 100 Batu Aji akan mempunyai nlai investasi yang tinggi. Ditambah lagi mall ini diapit dua kawasan industri yakni Batamindo dan Tanjung Uncang.

Sumber : Batam Pos, 17 Juli 2008.

2 comments:

ni said...

Betul pak, bagus banyak Mall, jadi gak jauh2 ke nagoya lagi..

Unknown said...

Boleh minta data gak? Ttg latar blkang top 100 lbh jelas?? Buat pnelitian